Beritarepublik.com, Soppeng-
Al-Fatih Car bersama BZF Community Desa Pising, Kecamatan Donri donri bagi-bagi takjil dalam momentum Bulan Suci Ramadhan 1445 H/ 2024.
Kaum muslim pada umumnya sangat antusias menerima takjil yang dibagikan anggota komunitas di Jalan poros Sopeng - Pare pare Sabtu (23/03/2024).
Pembagian takjil ini merupakan kegiatan pertamakali yang dilaksanakan oleh Al-Fatih Car dan Komunitas BZF hari ini dimulai Pkl.5.00 sampai saatnya berbuka puasa dan akan dilaksanakan setiap tahun di bulan suci Ramadhan.
Laki-laki yang akrab disapa Iwan bersyukur, karena masih ada sedikit rezeki di bulan yang penuh berkah ini untuk dibagikan bersama. Mengingat lagi, agenda ini setiap tahun akan dilakukan Al-Fatih kolaborasi dengan BZF kommunity.
“Alhamdulillah,hari ini kita membagikan takjil dan Insya Allah kita akan agendakan untuk tahun depan ,” ujar Iwan
Diakhir kegiatan Irwan menambahkan Kegiatan Komunitas BZF sebagian besar anggotanya merupakan para anak muda yang berasal dari desa pising.
Usai membagikan takjil kepada pengguna jalan dan masyarakat sekitar rumah kediaman Irwan, puluhan anggota Al-Fatih dan BZF juga mengadakan buka puasa bersama. Hal ini diharapkan dapat memupuk solidaritas yang lebih kuat antar anggota.
(La denonk)